Ingin foundation yang tahan lama dan glowing seharian? Yuk, simak ini 2 rekomendasi foundation yang tahan lama dan glowing seharian serta cara memakainya yang tepat.

Memiliki aktivitas yang cukup padat dalam keseharian terkadang membuat makeup tidak dapat bertahan dengan lama. Maka dari itu, sangat penting untuk kamu memilih foundation yang bagus dan tahan lama. Hal tersebut perlu dilakukan agar makeup tetap menempel dengan sempurna di wajah. 

Foundation merupakan alas bedak, yaitu sebagai produk kosmetik yang bertindak seperti alas untuk dapat meratakan warna kulit wajah agar aplikasi makeup yang sempurna. Sebagai alas bedak, memilih foundation yang bagus dan tahan lama perlu dilakukan agar keseluruhan makeup dapat terlihat lebih sempurna.

Kini, kamu tak perlu khawatir jika makeup akan luntur di pertengahan hari. Berikut ini adalah rekomendasi foundation yang tahan lama dan glowing yang dapat kamu coba.

Rekomendasi Foundation yang Tahan Lama dan Glowing

1. Make Over Hydrastay Glow Fluid Foundation

Foundation medium-buildable coverage ini dilengkapi dengan Sensorial Enhancer Technology yang akan memberikan tekstur watery yang sangat ringan. Selain itu, di dalam foundation ini juga terdapat 24 Hours Hydration Effect untuk  menjaga kulit agar tetap terhidrasi seharian. Lalu, foundation ini juga dapat memberikan tampilan glowing dan tetap nyaman digunakan beraktifitas seharian karena hidrasi kulit selalu terjaga.

2. Make Over Powerstay Weightless Liquid Foundation

Liquid foundation dengan coverage tinggi ini tahan digunakan hingga 12 jam. Make Over Powerstay Weightless Liquid Foundation akan memberikan tampilan akhir matte dan ringan di kulit. Foundation ini juga mampu menyerap minyak di wajah sehingga tampilan makeup menjadi lebih tahan lama. Selain itu, kamu tidak perlu khawatir dengan range warna shades yang sesuai dengan kulitmu, karena ada pilihan 20 shades warna yang dapat disesuaikan dengan skintone kamu.

Setelah mengetahui tentang rekomendasi foundation yang bagus dan tahan lama, tentunya kamu juga perlu memahami bagaimana cara memakai foundation agar tahan lama. Akan sangat disayangkan jika foundation yang kamu pilih sudah bagus, tetapi cara pemakaiannya salah. Maka, berikut ini adalah cara untuk memakai foundation agar tahan lama dan glowing!

Cara Memakai Foundation Agar Tahan Lama dan Glowing

1. Pastikan Menggunakan Pelembab Sebelum Makeup

Sebelum menggunakan foundation, kamu harus selalu gunakan pelembab. Hal ini dilakukan agar kulit wajah lebih terhidrasi dan terasa kenyal. Kondisi kulit yang kering dapat membuat foundation tidak tahan lama. Maka, kulit yang lembab akan membuat wajah kamu terlihat lebih glowing. Selain itu, foundation pun tentu akan lebih tahan lama di wajah.

Kamu dapat menggunakan pelembab sesuai dengan kebutuhan kulit. Jika foundation yang kamu gunakan dapat membuat tampilan kulit jadi kering, pakai produk pelembab bertekstur krim dengan konsistensi yang lebih tebal, atau bisa pula menggunakan face oil.

Namun, jika kulit kamu berminyak atau foundation yang digunakan bisa membuat kulit semakin berminyak, pilih moisturizer untuk kulit berminyak yang ringan dan cepat meresap ke dalam kulit.

2. Gunakan Primer Agar Foundation Tahan Lama dan Glowing

Tips lainnya agar foundation dapat tahan lama yaitu dengan mengaplikasikan primer setelah menggunakan pelembab. Primer memiliki manfaat untuk menyamarkan pori-pori. Selain itu, primer juga dapat menekan produksi sebum berlebih pada kulit wajah sehingga foundation kita tak mudah terlihat luntur. 

3. Aplikasikan Foundation Menggunakan Spons Makeup

Selanjutnya, agar foundation dapat lebih tahan lama, kamu dapat menggunakan bantuan spons makeup atau beauty blender dibandingkan hanya menggunakan jari tangan. Pastikan juga beauty blender yang digunakan dalam keadaan bersih dan basah agar tekstur foundation semakin sempurna menempel pada kulit wajah.

4. Kunci Foundation Menggunakan Bedak Tabur

Beberapa perempuan ingin riasannya tampil natural sehingga menghindari penggunaan bedak sehabis foundation. Padahal, hal itu justru dapat membuat foundation tak tahan lama dan membuat wajah terlihat lebih berminyak.

Maka dari itu, kamu dapat menggunakan bedak tabur secara tipis-tipis agar foundation dapat tahan dan menempel lebih lama pada wajah. Kamu dapat memilih bedak tabur atau translucent powder yang memberi kesan natural dan tidak membuat wajah tampak seperti topeng.

5. Semprotkan Setting Spray Agar Foundation Lebih Tahan Lama

Langkah terakhir yang dapat kamu lakukan adalah gunakan setting spray untuk membuat kulit lembab. Fungsinya yaitu untuk mencegah terjadinya kekeringan pada wajah saat menggunakan Foundation. Setting spray juga berguna untuk meratakan makeup agar terlihat lebih menyatu. Tak hanya itu, setting spray pastinya akan membuat foundation menjadi lebih tahan lama dan glowing.

Itu dia rekomendasi foundation yang tahan lama dan cara memakai foundation agar dapat tahan lebih lama di wajah. Jangan lupa untuk mempraktekkannya ya agar makeup kamu dapat terlihat lebih sempurna.