Memiliki kulit kering memang membutuhkan perawatan ekstra, apalagi dalam penggunaan make up. Kamu perlu memilih base make up yang memiliki hasil akhir hydra stay dan glow sepanjang hari agar make up tidak mudah crack. Memilih foundation atau cushion untuk kulit kering sebenarnya sangat mudah, loh!
Kamu hanya perlu memahami jenis kulit dan produk cushion untuk kulit kering. Agar tidak bingung lagi menentukan cushion yang sesuai jenis kulit kamu, berikut ada lima tips untuk memilih cushion untuk kulit kering. Simak penjelasan berikut!
Cara Memilih Cushion untuk Kulit Kering
1. Pahami Undertone Kulit Wajah
Langkah pertama sebelum membeli cushion untuk kulit kering adalah kamu perlu memahami undertone kulit wajah terlebih dahulu. Hal ini berguna bagi kamu menentukan shade yang sesuai, caranya adalah dengan melihat urat nadi yang ada di balik permukaan kulit tangan. Jika kamu melihat urat nadi berwarna biru artinya kamu memiliki cool undertone dan paling cocok dengan shade yang memiliki pink tone atau dengan kode shade C.
Sebaliknya, apabila warna urat nadi yang terlihat adalah hijau maka kulit kamu masuk kategori warm undertone yang paling cocok dengan shade dengan tone kuning atau peach yang memiliki kode shade W. Sementara, jika kamu ada perpaduan nadi berwarna hijau dan biru artinya kamu memiliki neutral undertone yang bisa menggunakan shade apa saja sesuai warna kulit kamu, perlu diingat shade neutral undertone biasanya memiliki kode N.
2. Pilih Cushion yang Memiliki Formula Melembabkan
Sebagai pemilik kulit kering, tentunya kamu perlu memilih cushion untuk kulit kering yang melembabkan dan bisa memberikan hasil akhir hydra stay. Formula cushion yang melembabkan bisa membuat make up menempel lebih lama dan juga tidak membuat make up crack ketika digunakan. Kamu bisa mencari cushion untuk kulit kering yang memiliki kandungan hyaluronic acid untuk mendapatkan kelembaban yang ekstra.
3. Gunakan Cushion yang Teksturnya Ringan di Kulit
Agar hasilnya flawless dan natural, kamu perlu mencari cushion untuk kulit kering yang memiliki tekstur yang ringan. Umumnya cushion yang memiliki hasil akhir dewy atau glowing memiliki tekstur yang ringan ketika digunakan. Selain itu, tekstur yang ringan juga membuat kamu lebih nyaman dalam menggunakan make up.
4. Pilih yang Tampilan Akhirnya Dewy atau Satin Finish
Jangan sampai salah pilih, cushion untuk kulit kering yang sempurna adalah yang memiliki hasil dewy atau satin, karena hasil akhir make up yang seperti ini biasanya memiliki formula yang lebih melembabkan dan juga bisa menampilkan hasil glowing. Sehingga, make up kamu akan lebih maksimal dan tidak flat.
5. Perhatikan Kandungan dan Komposisi Produk Cushion
Cushion untuk kulit kering wajib memiliki kandungan hidrasi yang tinggi untuk menjaga kulit lembab seharian dan juga perlu memiliki klaim yang dapat menutup masalah kulit seperti pori-pori dan juga meratakan tekstur kulit karena make up yang memiliki kandungan yang bagus akan membuat make up kamu lebih nyaman digunakan dan bisa menambah kepercayaan diri juga seperti Make Over Powerstay Lite Glow Cushion yang hadir sebagai cushion kulit kering dengan kandungan terbaik dan membuat makeup menjadi lebih glowing.
Rekomendasi Cushion untuk Kulit Kering
Make Over Hydrastay Lite Glow Cushion
Seperti yang disebutkan di atas juga, Make Over Hydrastay Lite Glow Cushion adalah cushion yang hadir dengan 20 shade terbaik untuk warna kulit Indonesia yang memiliki berbagai undertone, cushion ini juga hadir untuk kamu yang memiliki kulit kering tetapi ingin bisa tampil glowing hanya dengan satu produk saja.
Kelebihan Make Over Hydrastay Lite Glow Cushion
Sebagai salah satu cushion untuk kulit kering yang terbaik, Make Over Hydrastay Glow Cushion dapat menghidrasi kulit dengan baik selama 24 jam. Kemudian, dengan memiliki 20 shade yang berbeda juga membuat kamu bisa menemukan shade yang sesuai kulit kamu dengan lebih mudah. Namun, walaupun memiliki hasil glowing kamu tidak perlu khawatir dengan coverage yang dihasilkan. Sebab, cushion ini memiliki coverage medium to full yang bisa di-build sesuai kebutuhan kulit wajah kamu. Sesuai dengan namanya juga, cushion ini akan membuat kulit menjadi lebih halus, tampak sehat, dan tentu saja glowing.
Kandungan Make Over Hydrastay Lite Glow Cushion
Untuk kandungan yang digunakan oleh Make Over Hydrastay Lite Glow Cushion juga tidak perlu diragukan lagi, karena cushion ini akan memberikan kelembaban ekstra selama 24 jam atau seharian dengan formula deep hydrating actives-nya.
Selain itu juga, cushion untuk kulit kering ini sudah dilengkapi dengan soft focus agent yang akan membantu menyamarkan pori-pori sampai meratakan tekstur kulit hanya dengan sekali pemakaian. Tidak hanya itu, Make Over Hydrastay Lite Glow Cushion juga sudah dilengkapi dengan kandungan SPF 50 PA++++ yang dapat memproteksi kulit kamu dari sinar UV.