Dalam industri make up, foundation menjadi salah satu produk yang keunggulan bagi para brand. Salah satunya adalah Make Over yang sudah sukses memberikan ketenangan bagi perempuan untuk bisa mendapatkan hasil make up yang sempurna, tahan lama, dan menjadi favorit bagi semua orang yaitu Make Over Powerstay Weightless Liquid Foundation. Salah satu foundation yang bisa digunakan oleh kulit berminyak karena memiliki hasil akhir yang matte dan formulanya yang ringan serta buildable.

Namun, sekarang Make Over Powerstay Weightless Liquid Foundation sudah mengalami regenerasi formula yang menjadi lebih baik lagi. Bahkan, beberapa keunggulan yang dimiliki oleh Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation versi terbaru bisa dirasakan oleh semua jenis kulit yang menggunakannya.

Apa saja keunggulan dari Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation selain memiliki ketahanan hingga 12 jam dan cocok digunakan di segala aktivitas? Berikut, 5 keunggulan terbaru dari Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation untuk kamu!

5 Keunggulan Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation

1. 24 Jam Oil Control

Awalnya Make Over Powerstay Weightless Liquid Foundation memiliki ketahanan hanya hingga 12 jam, tetapi saat ini Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation bisa mengontrol minyak yang ada di wajah selama 24 jam karena sudah dilengkapi dengan oil regulatory technology: sebum absorber dan sebum control, yang dapat mengontrol produksi minyak berlebih pada kulit dengan baik.

Bahkan, tidak hanya minyak yang muncul di permukaan kulit saja, tetapi juga mengatur produksi minyak yang ada di bawah lapisan kulit. Sehingga, sangat aman digunakan oleh kamu yang memiliki kulit berminyak atau yang memiliki aktivitas di luar ruangan.

2. Memiliki Banyak Shade yang Cocok Untuk Semua Skin Tone

Memilih foundation yang sesuai dengan skin tone memang tidak mudah, apalagi untuk kulit orang Indonesia tentunya kamu harus bisa memilih yang baik agar foundation bisa menyatu dengan kulit. Nah, awalnya Make Over Powerstay Weightless Liquid Foundation hanya memiliki 9 shade saja.

Namun, kini kamu tidak perlu khawatir karena Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation menawarkan 20 pilihan shade yang beragam, semua shade tersebut sudah mengalami riset panjang untuk bisa digunakan oleh semua wanita multi-etnis Indonesia. Sehingga, kamu tidak perlu takut lagi menggunakan foundation yang tidak cocok.  

Foundation yang memiliki klaim ringan saat digunakan tentu menjadi pilihan yang tepat bagi pemilik kulit berjerawat dan berminyak. Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation bisa menjadi pilihan yang pas.

Range shade terbaru dari Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation adalah W12 Warm Marble, W22 Warm Ivory, W30 Creme Beige, W32 Warm Beige, W33 Honey Beige, W41 Coral Sand, W42 Warm Sand, W50 Creme Tan, W60 Creme Cocoa, N10 Marble, N20 Ivory, N30 Natural beige, N40 Sand, N50 Tan, C21 Pink Ivory, C31 Pink Beige, C41 Cool Sand, C51 Cool Tan, dan C62 Rich Cocoa.

3. Pro-Artist & Beauty Expert Approved

Sudah tidak diragukan lagi jika Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation menjadi salah satu foundation favorit para Make Up Artist atau juga beauty expert, karena foundation ini sudah memiliki standar yang cocok bagi mereka salah satunya adalah memiliki formula yang water resistant yaitu formula yang tidak akan cepat pudar atau luntur saat terkena air. Sehingga, kamu tidak perlu melakukan touch up setiap harinya.

Kemudian, Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation juga memiliki hasil flawless dan smooth matte hingga 24 jam. Berbeda dengan formula yang lama, formula Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation yang baru ini akan memberikan hasil akhir matte yang lebih menyerupai kulit dan membuat kulit berdimensi. Sehingga, tidak flat, karena didukung oleh MICRO-FIX technology yang memberikan tampilan kulit menjadi lebih halus, zero-crack, zero smudge, dan zero-cake.

4. Mask-Proof

Menggunakan masker sudah seperti kewajiban saat ini, terkadang menggunakan masker setelah melakukan make up adalah hal yang sedikit menyebalkan karena pasti kamu sering mengalami make up yang transfer di permukaan masker. Akan tetapi, sekarang kamu sudah bisa bebas berekspresi dengan make up walau harus menggunakan masker, karena Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation hanya akan sedikit mengalami transfer di masker dan terasa lebih ringan digunakan untuk aktivitas luar dan dalam ruangan.

Agar, Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation tidak mudah transfer ke masker kamu bisa menguncinya menggunakan compact powder atau loose powder setelah menggunakan foundation.

5. Breathable Formula

Keunggulan terakhir dari Make Over Powerstay 24H Weightless Liquid Foundation adalah memiliki formula yang ringan dan tidak akan menyumbat pori-pori di wajah walau kamu menggunakannya setiap hari. Foundation ini juga sudah dirancang memiliki klaim yang non-comedogenic dan non-acnegenic yang sudah melalui dermatologically tested. Sehingga, aman digunakan untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif dan berjerawat.

Selain itu, jenis foundation ini diformulasikan dengan SPF 30/PA+++ yang memberikan perlindungan dari sinar UV-A & UV-B sehingga cocok digunakan untuk segala aktivitas.