Saat ini lip cream menjadi salah satu produk yang sering dipakai oleh perempuan untuk segala aktivitas, dengan tekstur yang lebih nyaman dan bisa tahan lama pastinya membuat kamu bisa memiliki berbagai warna lip cream di rumah. Sebagai penggemar lip cream pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan Make Over Intense Matte Lip Cream, salah satu lip cream viral dari Make Over yang memiliki ketahanan cukup lama dan berbagai shade yang bisa disesuaikan dengan warna kulit kamu.

Tentunya memilih shade Make Over Intense Matte Lip Cream sesuai undertone atau warna kulit adalah hal yang wajib kamu ketahui, agar bisa mendapatkan lip cream yang bisa menyempurnakan tampilan make up kamu. Lalu, bagaimana cara memilih Make Over Intense Matte Lip Cream yang sesuai dengan under tone kulit? Yuk, simak rekomendasi shade Make Over Intense Matte Lip Cream sesuai undertone supaya kamu bisa terus percaya diri dalam beraktivitas di mana pun!

Rekomendasi Shades Make Over Intense Matte Lip Cream Sesuai Undertone

Warm Undertone

Sebelum memilih shade Make Over Intense Matte Lip Cream yang akan digunakan, sebaiknya kamu perlu mengetahui warna undertone kulit. Kamu perlu memperhatikan warna urat nadi yang ada di balik permukaan kulit. Jika, warna urat nadi yang terlihat adalah hijau artinya kamu memiliki undertone warm.

Shade Make Over Intense Matte Lip Cream yang sekiranya cocok untuk undertone warm adalah warna-warna yang umumnya memiliki tone peach, orange, atau merah. Biasanya tone ini ada di shade 003 Secret, 004 Vanity, 006 Cosmopolitan, 007 Scarlet, 011 Pompous, dan 014 Coco. Keenam shade ini bisa diapakai oleh kamu yang memiliki warna kulit light hingga dark.

Tips pertama dalam memilih warna lip cream Make Over adalah kamu perlu tahu warna undertoner kulitmu. Cara mengetahuinya adalah dengan melihat warna urat nadi yang terlihat di balik permukaan kulit. Apabila berwarna hijau, maka kulit kamu masuk ke dalam kategori warm, sementara biru artinya cool undertone.Namun, bila kamu sulit membedakan warnanya, artinya kamu memliki neutral undertone.

Neutral Undertone

Undertone neutral identik dengan warna urat nadi perpaduan hijau dan biru, bahkan beberapa dari kamu mungkin akan kesulitan untuk menemukan warna urat nadi yang dominan. Namun, sebagai pemilik neutral undertone, kamu akan mendapatkan keuntungan yaitu bisa memakai shade Make Over Intense Matte Lip Cream yang memiliki tone cool atau warm seperti 003 Secret, 004 Vanity, 005 Impulse, 008 Libertine, 012 Couture, 013 Dainty, 0015 Coquette, dan 016 Pixie. Tentunya semua shade Make Over Intense Matte Lip Cream tersebut akan membuat tampilan kamu menjadi lebih stunning dan cantik sepanjang hari.

Cool Undertone

Undertone yang terakhir adalah cool undertone, umumnya warna urat nadi yang dimiliki oleh cool undertone adalah biru. Sehingga, ia akan lebih cocok menggunakan Make Over Intense Matte Lip Cream yang memiliki pigmen biru, coklat, atau juga mauve. Shade Make Over Intense Matte Lip Cream yang bisa digunakan oleh cool undertone adalah 001 Lavish, 002 Heiress, 009 Posh, 010 Lux, 017 Savvy, dan 020 Style. 

Selain memiliki shade beragam dan cocok untuk semua undertone, masih ada banyak kelebihan yang bisa kamu rasakan ketika memakai Make Over Intense Matte Lip Cream, loh! Berikut adalah alasan kamu wajib menggunakan Make Over Intense Matte Lip Cream dan membawanya di pouch make up kamu!

Kelebihan Make Over Intense Matte Lip Cream

Sesuai dengan namanya, Make Over Intense Matte Lip Cream memiliki hasil akhir yang matte dan memiliki warna yang intens, sehingga akan cocok digunakan untuk berbagai skintone. Bahkan, warnanya bisa menutupi warna bibir yang gelap. Kemudian, Make Over Intense Matte Lip Cream juga memiliki ketahanan yang cukup lama yaitu sampai 8 jam, jadi kamu tidak perlu takut akan lip cream yang luntur. Maka dari itu, Make Over Intense Matte Lip Cream menjadi salah satu lip cream yang best seller.

Komposisi Make Over Intense Matte Lip Cream

Jika ditanya komposisi mengenai Make Over Intense Matte Lip Cream, hal ini tentunya tidak perlu diragukan lagi karena lip cream ini memiliki tekstur yang creamy tetapi ringan. Selain itu tidak akan membuat bibir kering karena Make Over Intense Matte Lip Cream mengandung vitamin C, vitamin E, dan antioksidan. Sehingga, akan lebih aman dan nyaman digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

Cara Pakai Make Over Intense Matte Lip Cream

Penggunaan Make Over Intense Matte Lip Cream sebenarnya akan sama seperti menggunakan lip cream lainnya, kamu hanya perlu memastikan bibir dalam keadaan bersih atau bisa gunakan lip balm sebelumnya. Kemudian, pulaskan Make Over Intense Matte Lip Cream secara rata dan lip cream ini akan langsung set di permukaan bibir kamu. 

Kamu juga bisa menggunakan Make Over Intense Matte Lip Cream sebagai ombre lips, loh! Caranya adalah gunakan warna yang lebih muda secara merata di bibir, kemudian kamu bisa mengoleskan warna yang sedikit tua di area tengah bibir dan ratakan dengan cara di tap menggunakan jari secara lembut dan perlahan.