Membersihkan wajah dengan cara double cleansing adalah hal wajib yang harus dilakukan oleh semua jenis kulit, apalagi jika kamu memiliki kulit berjerawat. Umumnya sebelum mencuci wajah dengan sabun cuci muka, kamu perlu menggunakan micellar water untuk menghapus make up atau polusi yang menempel di wajah. Namun, memilih micellar water untuk kulit berjerawat perlu hati-hati.
Sebab, tidak semua kandungan micellar water untuk kulit berjerawat itu bisa cocok. Pemilihan micellar water untuk kulit berjerawat juga adalah pilihan yang tepat, karena micellar water terbuat dari air dan juga pelembab seperti gliserin. Nah, agar kamu tidak bingung untuk memilih micellar water untuk kulit berjerawat yang aman, kamu perlu tahu cara dan tips berikut agar bisa mendapatkan produk micellar water yang ringan, aman, dan juga bisa membersihkan wajah dengan baik.
5 Cara Memilih Micellar Water untuk Kulit Berjerawat
1. Perhatikan Kandungan Micellar Water
Bagaimana cara memilih micellar water yang tepat untuk kulit berjerawat? Langkah pertama adalah kamu perlu perhatikan kandungan yang aman untuk kulit sensitif atau berjerawat. Coba untuk memilih micellar water yang tidak memiliki kandungan alkohol, karena kandungan alkohol bisa memicu reaksi terhadap kulit berjerawat.
2. Pilih yang Bisa Menghapus Makeup Waterproof
Umumnya kulit bisa berjerawat disebabkan oleh berbagai macam faktor, salah satunya adalah tumpukan sebum yang terkunci di wajah karena tidak terbersihkan dengan baik. Untuk itu kamu perlu menghapus make up dengan micellar water sampai bersih, sehingga micellar water yang baik untuk kulit berjerawat adalah yang bisa menghapus make up waterproof sekalipun seperti mascara, eyeliner, bahkan lipstik. Untuk memastikan make up kamu sudah terhapus adalah kamu bisa mengecek apakah kapas yang tertuang micellar water masih meninggalkan noda, jika bersih artinya make up kamu sudah terhapus.
3. Hindari Micellar Water yang Mengandung Bahan Aktif
Cara memilih micellar water untuk kulit berjerawat adalah yang tidak mengandung bahan aktif, karena micellar water akan dipakai setiap hari. Sehingga, kamu bisa memilih micellar water yang memiliki kandungan skincare yang aman untuk kulit sensitif atau berjerawat.
4. Pilih yang Teksturnya Ringan dan Nyaman
Kenyamanan dan produk yang ringan adalah salah satu prioritas untuk memilih micellar water untuk kulit berjerawat, karena ketika menggunakan produk yang ringan, kulit bisa bernapas dengan baik juga agar tidak menimbulkan reaksi yang memicu jerawat.
5. Pastikan Aman dan Telah Teruji Secara Dermatologi
Cara terakhir memilih micellar water untuk kulit berjerawat adalah yang sudah teruji secara dermatologi untuk aman digunakan bagi semua kulit bahkan kulit sensitif, seperti Make Over Powerskin Bi-Phase Oil Micellar Water yang sudah diuji secara klinis bisa menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.
Rekomendasi Micellar Water untuk Kulit Berjerawat
Jadi, untuk kamu yang sedang mencari micellar water untuk kulit berjerawat bisa memilih Make Over Powerskin Bi-Phase Oil Micellar Water memiliki partikel micelles dan antioxidant-rich oils yang memiliki daya bersih tinggi dalam sekali usap tanpa sisa, sehingga mampu membersihkan seluruh sisa makeup bahkan makeup waterproof, minyak berlebih yang dapat menjadi penyebab jerawat. Sehingga, cocok dipakai oleh jenis kulit berminyak, berjerawat, dan sensitif.
Diformulasikan dengan Skin-Shield Anti-Pollution Actives. Cocok untuk semua jenis kulit bahkan untuk kulit rentan berjerawat karena dilengkapi dengan formula non-acnegenic & non-comedogenic. Selain itu, micellar water ini cocok untuk kulit berjerawat karena memiliki tekstur yang sangat ringan, tidak meninggalkan rasa berminyak maupun rasa lengket setelah digunakan, tidak mengandung alkohol dan pewangi. Bahkan, sudah teruji secara dermatologi dan ophthalmologically tested.